Wednesday, June 27, 2007

DETIK - DETIK MENUJU PERUBAHAN

Setelah lebih dari satu bulan tdk update akhirnya kami kembali turun gunung, he..he.. bukannya ikut-ikutan SBY.

Terinspirasi dari nasehat-nasehat sang guru untuk segera Take Action, memang betul Take Action Miracle Happen.

Usaha yg kami bidik adalah bisnis Resto, karena menurut saya ini bisnis yg bisa di garap dan digulirkan kapan saja dan dimana saja , baik di saat krismon ataupun tdk , orang tetap butuh makan.

Sejak masa kuliah kepengin rasanya bekerja di rumah makan walaupun harus jadi tukang cuci piring, tapi sampai lulus belum terlaksana justru malah kerja di pabrik kursi, jadi tukang cat, dan jadi satpam ..he..he.., cerita lalu yg penuh kenangan.

Dari background yg tidak tau tentang masakan, hanya berbekal hoby makan, akhirnya kita cari partner, sy punya sahabat lama yg memang udah pernah beberapa kali kami saling bekerja sama dalam usaha kecil-kecilan,
Beliau ini punya kahlian dalam berbagai masakan Indonesia dengan spesialisasi masakan Padang, dan biasa melayani pesanan catering bisa dikatakan menjadi partner tetap KBRI dan PPMI di setiap kegiatan, setelah berdiskusi panjang lebar akhirnya beliau oke, walaupun setelah dipikir2 katanya kadang 1 kali pengin maju, 10 kali pengin mundur.

Di tengah kebimbangan , di luar dugaan ada Rumah makan yg akan di jual , letaknya sangat strategis, di pusat keramaian , dan termasuk ukuran besar untuk 16 Rumah makan asia ( indonesia, thailand, malaysia) yg ada di mesir.
Dan ada seorang Koki spesial masakan panas, yang sangat berpengalaman di berbagai rumah makan Thailand, malaysia , indonesia yg ada di cairo ingin bergabung bersama kami.

Beliau usianya masih sangat muda, tapi dg gabungnya beliau bersama Team kami ini, benar-benar memberikan Energi yg sangat Luar Biasa , pengalamannya di berbagai rumah makan memberikan inspirasi kepada kami untuk membuat yg terbaik.

Dan Satu lagi yg benar-benar Funtastic !, pemilik lama memberikan kelonggaran kepada kami untuk membayar asetnya sampai tiga kali, jadi kita copy paste jurus beli properti.
Kita beli Resto dan pelanggan yang bayar..he..he..

Kami berinama Caresto singkatan dari cairo restaurant, kami rencanakan Launching insyaallah tanggal 6 July 2007.

Terimakasih Sang Guru, terimakasih sahabat TDA semua.


mohon Do'a dan restunya.


Salam Dasyat !

Eko veridianto


Lebih detail tentang caresto : http://caresto. blogspot. com